Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Fakta Menarik Film Yuni

Fakta Menarik Film Yuni



Berita Baru, Yogyakarta– Film Yuni adalah salah satu film asli Indonesia yang masih bernuansa lokal, pun beberapa fakta menarik yang akan menambah daya tarik bagi penikmat film lokal.  Berikut ini adalah fakta menarik dari Film YUNI:

  1. Daftar Pemeran Film YUNI

Berikut ini adalah daftar pemeran film YUNI melansir dari IMDb:

  1. Arawinda Kirana sebagai Yuni
  2. Asmara Abigail sebagai Suci
  3. Sekar Sari sebagai Rika
  4. Marissa Anita sebagai Bu Lies
  5. Dimas Aditya sebagai Damar
  6. Kevin Ardilova sebagai Yoga
  7. Rukman Rosadi sebagai Bagja
  8. Neneng Wulandari sebagai Sarah
  9. Boah Sartika sebagai Uung
  10. Nazla Thoyib sebagai Eek
  11. Anne Yasmine sebagai Tika
  12. Made Aurelia sebagai Nisa
  13. Toto S. T. Radi sebagai Mang Dodi
  14. Muhammad Khan sebagai Iman
  15. Nova Eliza sebagai Ibu
  16. Mian Tiara sebagai Asih
  17. Ayu Laksmi sebagai Arini
  18. Terinspirasi dari Kisah ART

Film ini kabarnya terinspirasi dari kisah Asisten Rumah Tangga (ART) sang sutradara sekaligus penulis Kamila Andini. Diketahui, film ini terinspirasi dari isu menikah muda di mana ART-nya tersebut harus pulang kampung karena anaknya yang masih berusia belasan tahun akan melahirkan.

Selain itu, warna ungu yang identik dalam film ini ternyata terinspirasi dari warna favorite temannya sewaktu sekolah dahulu. Menurutnya, sosok temannya tersebut mempunyai karakteristik unik mirip seperti karakter Yuni.

  1. Gagal Mengikuti Ajang Penghargaan Oscar

Film YUNI awalnya didapuk sebagai perwakilan Indonesia untuk mengikuti seleksi kategori “Best International Feature” dalam ajang bergengsi Academy Awards 2022. Namun, film ini gagal dalam seleksi dewan juri Oscar 2022 sebagai kandidat nominasi.

Meskipun begitu, sebelumnya film ini sudah meraih berbagai macam prestasi dari ajang bergengsi. Mulai dari diputar secara perdana di Toronto International Film Festival 2021 dan meraih penghargaan Platform Prize.

Kemudian, Arawinda Kirana meraih penghargaan Pemeran Utama Perempuan Terbaik di Festival Film Indonesia 2021, penghargaan Snow Leopard untuk Aktris Terbaik di Asian World Film Festival 2021, hingga Silver Yusr Award kategori Best Actress di Red Sea International Film Festival 2021 di Arab Saudi.

  1. Penghargaan film Yuni

Sebagai Informasi, film Yuni pertama kali tayang perdana dalam ajang bergengsi di Toronto International Film Festival 2021. Melalui ajang tersebut film Yuni meraih prestasi yaitu penghargaan “Platform Prize”.

Selain itu, pada tahun yang sama Arawinda Kirana berhasil meraih Piala Citra sebagai Pemeran Utama Perempuan Terbaik di Festival Film Indonesia 2021. Penghargaan tersebut ia raih setelah sukses berakting sebagai karakter Yuni dalam film tersebut.