Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Ahsan/Hendra di Olimpiade Tokyo 2020

Ahsan/Hendra Permalukan Tuan Rumah Olimpiade Tokyo 2020



Babak kedua mempertontonkan pertunjukan yang menarik. Kedua pasangan tersebut, secara bergantian menghasilkan tiga poin berturut-turut sebanyak dua kali di awal babak pertama.

Selanjutnya, pasangan tuan rumah ini sukses memimpin skor 8-6 melalui tiga poin yang mereka hasilkan secara beruntun dan menutup interval babak kedua dengan unggul 11-8.

Usai turun minum, Ahsan/Hendra sempat berusaha mengejar ketertinggalannya. Namun, mereka tidak dapat membendung semangat dari tuan rumah ini, sehingga Takeshi/Sonoda berhasil memenangkan babak kedua dengan skor 21-16.

Lanjut ke babak penentu, Ahsan kembali menampilkan pengalamannya dalam ajang Internasional. Ia memborong delapan poin di awal babak penentu ini, sehingga pasangan Merah Putih ini unggul dengan skor 8-0.

Takeshi/Sonoda sempat membuka poin pertamanya di babak penentu ini. Namun, hal itu tidak dapat menghentikan laju pasangan Ahsan/Hendra untuk menutup interval dengan skor 1-11.

Sehabis jeda interval, Takeshi/Sonoda masih berupaya mengejar ketertinggalannya. Akan tetapi, Ahsan/Hendra mampu mempertahankan kedigdayaannya hingga berakhirnya rubber game dengan skor 21-9.

Dengan kemenangan ini, Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan berhak melaju ke semifinal bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020.