Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Jokowi dalam KTT Asean 2021: Segera Atasi Krisis Politik di Myanmar!
Courtesy; Pikiran-rakyat.com

Jokowi dalam KTT Asean 2021: Segera Atasi Krisis Politik di Myanmar!



Berita Baru, Yogyakarta – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN resmi mulai berlangsung hari ini di Sekretariat ASEAN, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (24/04/2021). Sembilan negara anggota ASEAN terlibat dalam konferensi tahun ini.

KTT 2021 ini mengangkat berbagai macam isu terkait negara-negara anggota ASEAN. Salah satu isu yang menjadi pembahasan adalah terkait adanya krisis politik di Myanmar. Krisis politik ini telah berlangsung sedari akhir 2020 setelah adanya kudeta kekuasaan yang dilakukan militer Myanmar terhadap pemerintahan yang sah.

Dampak dari kudeta militer ini yaitu munculnya konflik vertikal antara rakyat Myanmar yang menolak militer memimpin negara mereka. Terhitung telah ratusan nyawa yang melayang akibat konflik politik ini.

Lebih lanjut, dalam KTT kali ini setiap negara memiliki hak untuk menyampaikan pandangannya. Pandangan tersebut disampaikan oleh masing-masing perwakilan dari setiap negara. Salah satunya adalah Indonesia melalui Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Dalam KTT ini saat pembahasan mengenai konflik politik di Myanmar, Presiden Jokowi menyampaikan beberapa poin terkait sikap Indonesia. Terdapat 3 poin sikap yang disampaikan oleh Presiden RI tersebut.

  1. Komitmen untuk menghentikan penggunaan kekerasan dari militer Myanmar
  2. Meminta junta militer Myanmar melakukan proses dialog yang inklusif dan pelepasan tahanan politik
  3. Membuka akses bantuan kemanusiaan dari ASEAN yang dikoordinasi oleh Sekjen ASEAN

Sebagai penutup dalam penyampaian pendapat di KTT ini, Presiden Jokowi menyatakan komitmen Indonesia untuk terus mengawal upaya penyelesaian konflik politik di Myanmar.

“Indonesia berkomitmen untuk mengawal terus tindak lanjut dari komitmen tersebut agar krisis politik di Myanmar dapat segera di atasi,”tutup presiden Jokowi.